SIARANPUBLIK.COM – Operasi pencarian selama 7 hari terhadap seorang lansia bernama Wa Muriana (74), Warga Desa Oempu, Kecamatan Tongkuno, Kabupaten Muna tidak membuahkan hasil. Tangis keluarga korban tidak terbendung saat tim SAR akhiri operasi tanpa menemukan Wa Muriana.
Humas Basarnas Kendari, Wahyudi menyatakan jika tim SAR secara resmi ditarik dari lokasi pada 27 Oktober. Tidak ada tanda-tanda keberadaan Wa Muriana setelah 7 hari berturut-turut lakukan pencarian.
“Kami harap pihak keluarga tetap tabah dan semoga ada petunjuk dari Tuhan atas keberadaan korban. Operasi resmi ditutup,” ucapnya.
Dikatakan, pencarian selama 7 hari melibatkan banyak pihak baik Staf Ops KPP Kendari, Unit Siaga SAR Muna, Polsek Tongkuno, Babinsa Desa Oempu, Pemerintah Desa Oempu, masyarakat sekitar dan keluarga korban.
Meski lokasi pencarian terus diperluas, tanda-tanda keberadaan korban tidak dijumpai. Berdasarkan keterangan keluarga Wa Muriana, ia meninggalkan rumah untuk pamit ke kebun memetik jambu pada pukul 10.00 Wita, 18 Oktober lalu.
Selepas kepergiannya, Wa Muriana tidak kembali lagi.