HEADLINEKOLAKA TIMUR

Koltim Diguncang Gempa Hingga 188 Kali, Sekolah Diliburkan

567
×

Koltim Diguncang Gempa Hingga 188 Kali, Sekolah Diliburkan

Sebarkan artikel ini

SIARANPUBLIK.COM- Kabupaten Kolaka Timur intens diguncang gempa bumi dalam enam hari berturut-turut. Khawatir dengan keselamatan anak-anak sekolah di wilayahnya, Bupati Koltim Abd Azis memutuskan untuk meliburkan aktifitas belajar-mengajar hingga waktu yang belum ditentukan.

Putusan tersebut telah dituangkan dalam Surat Edaran Bupati Koltim Nomor 100.3.4.2 / 67 Tahun 2025 Tentang Himbauan Potensi Bencana Gempa Bumi tertanggal 29 Januari 2025. Sekolah diliburkan mulai besok.

Bupati Koltim Abd Azis mengatakan, aktivitas belajar mengajar akan kembali dilaksanakan setelah dilakukan evaluasi dan menunggu informasi resmi dari pemerintah. Belum ada korban jiwa akibat gempa bumi yang intens mengguncang wilayahnya hingga hari keenam.

Ia mengimbau kepada seluruh masyarakatnya untuk tetap tenang dan waspada. “Senantiasa siap siaga serta mengikuti prosedur yang telah ditetapkan oleh pemerintah dan pohak yang berwenang,” ucapnya.

Untuk diketahui, BMKG merilis jika Koltim diguncang gempa bumi dalam enam hari berturut-turut mencapai 188 kali. Jumlah yang dirasakan sebanyak 25 kali dengan Magnitudo (M) terkecil 1,2 dan terbesar M 5,1.